Pendampingan Pembelajaran Logaritma Untuk Meningkatkan Kompetensi Matematika Siswa Madrasah
Kata Kunci:
Logaritma, Pendampingan Pembelajaran, Kompetensi Matematika, Pengabdian Masyarakat, MAS DDI Baru Baru TangaAbstrak
Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi matematika siswa melalui pendampingan pembelajaran pada materi logaritma di MAS DDI Baru Baru Tanga. Berdasarkan hasil observasi awal, siswa mengalami kesulitan dalam memahami konsep dasar logaritma, terutama dalam mengaitkan bentuk eksponen dengan bentuk logaritmik serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Untuk mengatasi hal tersebut, tim pelaksana melakukan pendampingan dengan menggunakan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) dan metode Problem Based Learning (PBL). Kegiatan melibatkan 25 siswa kelas XI IPA yang dilaksanakan selama dua minggu. Proses pembelajaran dilakukan secara interaktif melalui diskusi, pemecahan masalah kontekstual, dan penggunaan media pembelajaran digital sederhana. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan pada hasil belajar siswa, dengan rata-rata nilai meningkat dari 55,4 menjadi 81,2 setelah kegiatan pendampingan. Selain itu, motivasi dan partisipasi siswa dalam pembelajaran juga mengalami peningkatan yang terlihat dari keaktifan mereka selama proses berlangsung. Kegiatan ini berhasil menumbuhkan pemahaman konseptual yang lebih baik serta sikap positif terhadap matematika. Pendampingan semacam ini diharapkan dapat diterapkan secara berkelanjutan dan diperluas ke materi matematika lainnya untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah